sirkuit mandalika memasuki tahap pembangunan paddock dan race control

 


Batalnya MotoGP Indonesia 2021 menyebabkan masyarakat bertanya-tanya tentang proses pengerjaan sirkuit Mandalika, di Lombok Tengah, Nusa Tenggara Barat (NTB).

Bersamaan dengan hal itu, pihak Mandalika Grand Prix Association (MGPA) memberi jawaban atas pertanyaan masyarakat.

Jawaban tersebut disampaikan dalam komentar unggahan video terbaru Instagram @themandalikagp, Sabtu (05/06).

Misal seperti pertanyaan dari @randyazira mengenai pembangunan paddock dan tribun.

Menanggapi pertanyaan itu, @themandalikagp menjelaskan bahwa paddock dan tribun sirkuit Mandalika mulai dikerjakan.

Namun untuk saat ini belum ada update pengerjaannya karena masih berfokus pada update pengerjaan trek.

Pengerjaan di Jalan Kawasan Khusus (JKK) Mandalika International Street Circuit.
Instagram @themandalikagp
Pengerjaan di Jalan Kawasan Khusus (JKK) Mandalika International Street Circuit.

Tak hanya paddock dan tribun, sejumlah sarana pendukung lain juga sudah dikerjakan secara paralel.

Saat ditanya apakah sirkuit Mandalika siap untuk gelaran WorldSBK, @themandalikagp mengaku masih menunggu subject to homologation.

"Doakan saja agar sirkuit Mandalika lolos homologasi. Terlebih Indonesia sudah masuk kalender resmi WorldSBK 2021," tulis @themandalikagp.

Seperti yang tercatat pada kalender resmi WorldSBK 2021, sirkuit Mandalika akan jadi tuan rumah seri ke-13 yang berlangsung pada 12-14 November 2021.

Artinya masih ada jangka waktu kurang lebih 5 bulan untuk menyelesaikan semua proses pembangunan sebelum WorldSBK Indonesia 2021 digelar.

Sementara itu proses pengerjaan sirkuit Mandalika secara keseluruhan sudah mencapai kurang lebih 70 persen pada Mei 2021.

Perwakilan FIM dan Dorna mendapat penjelasan teknis mengenai Mandalika International Street Circuit dari perwakilan MGPA.  Dari kiri ke kanan: Chief Construction and Development Officer MGPA Dwianto Eko Winaryo, Dorna Sports Managing Director Carlos Ezpeleta, Dorna Race Direction Representative Lori
Istimewa
Perwakilan FIM dan Dorna mendapat penjelasan teknis mengenai Mandalika International Street Circuit dari perwakilan MGPA. Dari kiri ke kanan: Chief Construction and Development Officer MGPA Dwianto Eko Winaryo, Dorna Sports Managing Director Carlos Ezpeleta, Dorna Race Direction Representative Lori

Atas hasil tersebut, Loris Capirossi selaku perwakilan FIM dan Dorna Sports mengaku terkesan karena kemajuannya begitu cepat.

"Saya suka dengan layout dan tempat ini. Kami benar-benar akan kembali ke sini," kata Loris saat berkunjung di Mandalika.

Ia menilai, perkembangan sirkuit Mandalika juga berlangsung dengan cepat dari bulan ke bulan.

"Saya dari perwakilan MotoGP menyampaikan rasa terima kasih. Kami tahu semua orang bekerja keras untuk proyek ini," pungkasnya.

sirkuit mandalika memasuki tahap pembangunan paddock dan race control sirkuit mandalika memasuki tahap pembangunan paddock dan race control Reviewed by yunusst on 5:11 PM Rating: 5

No comments:

Powered by Blogger.